Sosialisasi Kerja (SOSKER) HMPS BK'23

     Batusangkar, Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (HMPS BK) Alhamdulillah telah melaksanakan kegiatan Sosialisasi Kerja yang merupakan Program kerja dari bidang SOSMAS (Sosial Masyarakat ). Kegiatan Sosker ini bertujuan untuk mensosialisasikan apa apa saja kegiatan baik berupa program kerja maupun agenda dari setiap bidang yang ada di HMPS BK periode 2023. Kegiatan ini dilaksanakan pada  (Sabtu, 11 Maret 2023), dengan jumlah peserta yaitu +- 50 orang yang terdiri dari: 5 orang per kelas dari semua kelas yang ada di prodi BK dan demisioner.

    Rangkaian Kegiatan Sosialisasi kerja HMPS BK diawali dengan silaturahmi kepengurusan baru HMPS BK dengan  masyarakat BK serta dilanjutkan dengan penyampaian Tugas Pokok dan Fungsi (tupoksi) masing- masing bidang HMPS BK'23 dalam diskusi dan tanya jawab terkait Program Kerja (proker) dan agenda yang disampaikan oleh masing- masing bidang.

 Berikut beberapa dokumentasi kegiatannya:






                       




Share: